Makarel Fasifik Dan Ikan Pari

Ikan Makarel Pasifik
Ikan Makarel channel488
Ikan Makarel - img : NGI
Ikan Makarel Pasifik adalah ikan konsumsi air laut yang berasal dari kawasan Indo-Pasifik. Ikan ini termasuk kedalam golongan Ikan Makarel. Ikan makarel adalah sebutan bagi ikan-ikan yang berada dalam keluarga Scombridae, selain Ikan Makarel Pasifik, ikan kembung dan ikan tenggiri juga termasuk kedalam jenis ikan makarel (keluarga Scombridae). Ikan Makarel Pasifik banyak dijual dipasaran dengan nama sebutan salem dikenal sebagai ikan sarden. Ikan Makarel Pasifik dapat tumbuh hingga maksimal sekitar 65 cm dengan berat maksimal sekitar 3 kg.

Nama Internasional : Chub mackerel, Pacific mackerel atau Pacific chub mackerel
Nama Ilmiah : Scomber japonicus (Houttuyn, 1782)


Ikan Pari
Ikan Pari channel488
Ikan Pari - img : seputarikan
Ikan Pari adalah ikan air laut bertubuh unik yang memiliki kandungan protein sebesar 16,86%. Ikan yang populasinya semakin menurun ini memiliki lebih dari 600 spesies didalam 26 keluarga. Ikan Pari terkenal memiliki serangan yang mematikan dengan menggunakan ekornya yang dapat merobek mangsa dan menebarkan racun disekitarnya. Ikan yang hidup di hampir semua perairan di Dunia ini memiliki ukuran tubuh bervareatif tergantung spesiesnya.

Nama Internasional : Stingray
Nama Ilmiah : Myliobatoidei

0 komentar